Mercedes Benz Taksi Mewah Terbaik Indonesia (Foto : Prasetyo/Okezone) |
Blue Bird Group (BBG), sebuah perusahaan taksi paling bonafid di Indonesia, sejak beberapa tahun lalu telah meluncurkan layanan taksi mewah yang diberi nama Silver Bird. Armada andalan untuk taksi premium ini adalah Mercedes Benz Seri C-Class dan E-Class.
Jumlah armada yang dioperasikan adalah sebanyak 750 unit untuk wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi. Taksi ini berada di seluruh hotel bintang lima yang ada di Jakarta dengan fasilitas kenyamanan yang luar biasa. Untuk menjamin keamanan penumpang, taksi ini juga dilengkapi dengan fasilitas global positioning system (GPS).
Untuk pembayarannya, taksi ini dilengkapi dengan mesin Electronic Data Capture (EDC) yang dapat melayani pembayaran melalu Flazz, Debit BCA, BCA Card, Citi, Visa dan Master Credit Card. Para pengemudi yang mengemudikan taksi ini adalah para sopir pilihan yang mempunyai kemampuan bahasa asing (terutama Inggris) untuk melayani para penumpang dan ekspatriat dari manca Negara.
Selain beroperasi di Jakarta, Silver Bird juga melebarkan sayapnya di kota pahlawan Surabaya sejak bulan Juni 2010 lalu. Bagi manajemen BBG, Surabaya merupakan kota terpenting di Indonesia setelah Jakarta. Kehadirannya di kota ini diharapkan dapat menambah ikon pariwisata kota terbesar kedua di Indonesia ini. Di samping itu, Surabaya juga merupakan kota transit bagi seluruh wisatawan domestik dan mancanegara yang berkunjung ke wilayah Indonesia lain.
Ditambah lagi posisi Surabaya sebagai kota pelabuhan dan perdagangan terbesar kedua di Indonesia, kehadiran ragam moda transportasi menjadi faktor yang utama untuk dipertimbangkan.
Bagi CEO dan President Director BBG, Purnomo Prawiro, kehadiran taksi kelas premium merupakan sebuah kebutuhan bagi kota-kota internasional seperti Jakarta dan Surabaya. Dia menyebut bahwa taksi juga merupakan impresi pertama bagi wisatawan atas sebuah kota. Keramahan, kebersihan, ketertiban dan wawasan dari seorang pengemudi menjadi profil pertama yang akan mampu menggambarkan hal tersebut. Kehadiran Silver Bird E-Class diharapkan dapat berperan sebagai ujung tombak pertumbuhan pariwisata di Jakarta dan Surabaya.
Pertanyaannya adalah, mengapa BBG memilih Mercedes Benz sebagai armada utama taksi kelas premium ini ? Jawabannya tentu kita semua sudah tahu, bahwa Mercedes Benz mobil mewah terbaik Indonesia.
Sumber : aljo.blogdetik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar